Kegiatan Jumat Bersih di Sumur Bandung, Meningkatkan Keindahan Kota dengan Gotong Royong

KABARHARMONI | BANDUNG, – Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung menggelar kegiatan Jumat Bersih (Jumsih) di berbagai kecamatan, termasuk Kecamatan Sumur Bandung.

Kegiatan ini berlangsung pada Jumat, 17 Januari 2025, tepatnya di Jalan Babakan Ciamis.

Jumat Bersih adalah program yang melibatkan seluruh elemen masyarakat dalam rangka membersihkan lingkungan sekitar.

Kegiatan ini dimulai pukul 08.00 WIB dan berlangsung hingga pukul 10.00 WIB.

Kegiatan dimulai dengan apel bersama, dilanjutkan dengan pembagian divisi guna meratakan pembagian tugas dalam pembersihan.

Pembersihan dilakukan mulai dari depan Gedung Pakuan hingga Jalan Aceh, tepat di depan Masjid Al-Ukhuwah.

Berbagai divisi, baik dari instansi pemerintah maupun masyarakat, turut berperan aktif dalam kegiatan ini.

Petugas Gober (Gorong-gorong dan Kebersihan) Kelurahan Braga, Ruli Nuransori, menyampaikan bahwa berbagai divisi turut serta dalam kegiatan Jumat Bersih kali ini.

“Ada beberapa divisi yaitu Kecamatan Kota Bandung, Inspektorat Kota Bandung, Badan Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang), Aparatur Sipil Negara (ASN), dan Non ASN, termasuk Gorong-Gorong dan Kebersihan (Gober) serta Lini Masyarakat (Linmas),” ujar Ruli saat kegiatan Jumsih di Jalan Babakan Ciamis.

Program Jumat Bersih ini memperoleh respon positif dari berbagai pihak.

Warga, pegawai kecamatan, serta petugas kebersihan menyampaikan rasa syukur mereka terhadap keberhasilan program ini.

Ika, seorang warga Kecamatan Sumur Bandung, mengatakan, bahwa, program ini membantu menjaga kebersihan lingkungan.

“Bagus ini, biar semua tempat di sini bersih. Biasanya sampah banyak di mana-mana, tapi dengan Jumat Bersih, tempat ini jadi langsung enak dipandang,” kata Ika.

Kasubag Kecamatan Sumur Bandung, Mutia, turut memberikan apresiasi terhadap program ini. Ia menyatakan bahwa kegiatan ini tidak hanya menjadikan lingkungan bersih, tetapi juga membuat Kota Bandung terlihat lebih indah.

“Dengan adanya program ini, lingkungan jadi lebih bersih dan membuat kota kita semakin indah,” ujar Mutia.

Petugas Gober lainnya, Agus, juga mengimbau kepada masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya dengan benar.

“Masyarakat harus bisa menyadari pentingnya membuang sampah pada tempatnya dan sesuai dengan jenisnya. Sampah organik, misalnya, harus dibuang ke tempat yang sudah disediakan untuk itu. Begitu juga dengan sampah residu,” imbuh Agus.

Menurut Agus, dengan kebiasaan yang baik, penumpukan sampah di Tempat Penampungan Sementara (TPS) bisa diminimalisir.

“Sekarang kan susah buang sampah di TPS di mana-mana. Jadi, kita sebagai warga masyarakat harus bisa lebih bijak dalam mengelola sampah,” tutup Agus.

Secara keseluruhan, program Jumat Bersih di Kecamatan Sumur Bandung ini mendapat sambutan hangat dari masyarakat dan memberikan dampak positif terhadap kebersihan lingkungan.

Program ini sekaligus menciptakan kesadaran kolektif akan pentingnya menjaga kebersihan, tidak hanya untuk kenyamanan bersama, tetapi juga untuk keindahan Kota Bandung secara keseluruhan. *Red

Komentar